18 March 2016

Srikandi Masa Kini



Salah satu momen istimewa pada Desember yakni adanya hari Ibu. Nah, kali ini pada kolom best 5 kami akan sajikan deretan Ibu-Ibu pejabat negara yang layak menjadi teladan. Mereka adalah srikandi masa kini karena berhasil mendobrak stigma lawas bahwa perempuan hanya untuk urusan dapur saja. Perempuan juga bisa berkarya dan mengabdikan diri demi kemaslahatan bangsa. Mereka rela secara tidak langsung menduakan keluarga dengan mengedepankan kepentingan rakyat (utamanya warga yang dipimpinnya). Siapa saja mereka? Simak lima ibu pilihan kami ini....
1.    Tri Rismaharini
Kebanyakan dari kalian mungkin sudah tidak asing lagi dengan foto ibu pejabat negara di atas, beliau adalah walikota Surabaya Dr.(H.C.) Ir. Tri Rismaharini yang akrab dipanggil Bu Risma. Ibu walikota kelahiran Kediri 20 November 1961 menjabat sebagai walikota Surabaya sejak 28 September 2010 - 28 September 2015. Perlu kalian ketahui bahwa Bu Risma ini adalah kepala daerah pertama di Indonesia yang berulang kali masuk dalam daftar pemimpin terbaik dunia. Mengapa demikian? karena Bu walikota ini telah berhasil membuat Kota Surabaya menjadi kota yang cantik dan lebih tertata dibandingkan sebelumnya. Dialah sosok pemimpin yang patut kita teladani. Konsisten dan Komitmen menjadi ciri khasnya.

2.    Sri Mulyani
Sri Mulyani, begitulah kita mengenalnya. Beliau pernah menjabat sebagai Menteri Keuangan kabinet Presiden SBY. Beliau adalah figur yang sederhana. Karena kesederhanaan dan keahliannya, beliau mendapat penghargaan sebagai Menteri Keuangan terbaik seantero Asia tahun 2006. Meski sempat terjerat kasus century, nama beliau tetap berkibar bahkan kini dipercaya bekerja di Bank Dunia.

3.    Haeny Relawati
            Wajah ibu bupati diatas mungkin asing bagi kita warga Gresik. Mengapa demikian? Karena Ibu Bupati kelahiran Tuban 20 Juni 1964 ini adalah seorang bupati pemimpin wilayah Tuban, Haeny Relawati Rini Widyastuti namanya. Beliau merupakan perempuan pertama yang menjabat sebagai bupati di Jawa Timur, hebat kan? Bu haeny dikenal sebagai seorang bupati muslimah yang istiqomah, dia selalu optimis dengan apa yang diusahakannya meskipun orang lain yang menjadi saingannya lebih baik darinya. Sebagai seorang bupati yang menjabat selama 2 periode yaitu 2001-2006 dan 2006-2011.

5.    Khofifah Indar Parawansa
            Ibu menteri sosial ini kelahiran Surabaya 19 Mei 1965. Beliau dikenal sebagai seorang politisi yang aktif dalam berorganisasi. Bu Khofifah memiliki cita-cita yang sungguh luar biasa yakni memperjuangkan nasib perempuan. Berbagai organisasi yang berkaitan dengan perempuan ia ikuti demi mewujudkan cita-citanya. Beliau selalu melakukan berbagai hal terutama yang berkenaan dengan politik sesuai dengan hati nuraninya. Sungguh sesuatu yang bisa kita jadikan teladan agar kita selalu berbuat jujur terhadap sesuatu, sampaikan sesuatu sesuai dengan fakta yang ada seperti apa yang dilakukan oleh Ibu Mensos kita ini agar niat untuk melakukan kedzaliman tidak merasuki hati dan jiwa.

5.    Rustriningsih
Bu Rustri panggilan akrabnya. Perempuan kelahiran Kebumen 3 Juli 1967 ini pernah menjabat menjadi Bupati Kebumen selama 2 periode yakni 2000-2005 dan 2005-2010. Beliau dikenal sebagai seorang bupati dan politisi yang menjunjung tinggi emansipasi wanita. Oleh karena kebijakannya yang memperjuangkan kesejahteraan rakyatnya beliau dijuluki sebagai “Srikandi Dari Kebumen”. Selain itu, Bu Rustri ini sangat mencintai kebudayaan nusantara (utamanya Jawa Tengah). Sebuah keteladanan yang sangat berarti bagi kita sebagai generasi penerus bangsa. Mencintai dan melestarikan budaya sendiri adalah kewajiban bagi kita agar budaya nusantara bisa tetap lestari dan bisa dirasakan oleh generasi-generasi selanjutnya.

Anda punya daftar nama lain? silakan dikirimkan ke menu comment. Semoga bermanfaat.