10 October 2012

Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy Note II

Samsung Galaxy Note II Akhirnya hadir juga di Indonesia, HP android atau yang lebih tepat di sebut phablet ini secara resmi diperkenalkan pada bulan september kemarin dan akan menjadi penerus dari Samsung Galaxy Note yang telah lebih dulu laris manis di pasaran, dapatkah Samsung Galaxy Note II melampaui kepopuleran pendahulunya, Bagaimana spesifikasi dan berapa harganya di Indonesia? yuk simak ulasan berikut.

Salah satu perbedaan Samsung Galaxy Note II dengan Galaxy Note generasi pertama adalah lebar layanya yang sedikit lebih lebar, dengan mengusung layar Super AMOLED capacitive touchscreen 5.5 Inch resolusi 1280 x 720 piksel plus stylus S pen sebagai media input.

Perangkat ini menggunakan prosesor Quad-core 1.6 GHz dengan dukungan RAM 2GB serta GPU Mali-400MP, pada memori terdapat pilihan kapasitas yaitu 16/32/64 GB dan menggunakan Android OS, v4.1 (Jelly Bean) sebagai sistem operasinya.

Untuk mengabadikan momen spesial anda, samsung menyematkan kamera 8MP dengan resolusi 3264×2448 pixels, autofocus, serta LED flash. Sedang untuk baterai menggunakan baterai Li-Ion 3100 mAh.

Spesifikasi Samsung Galaxy Note II
  • Jaringan : HSDPA 850/900/1900/2100 dan LTE 
  • Sistem Operasi : Android ,v4.1 (Jelly Bean) 
  • System chip: Samsung Exynos 4412 Prosesor: Quad core, 1600 MHz, ARM Cortex-A9 Graphics prosesor: ARM Mali-400 MP4 (Quad-Core) 
  • Memori sistem: 2 GB RAM 
  • Kamera : 8 MP (Belakang) dan VGA (depan) 
  • Fitur kamera : Back-illuminated sensor (BSI), Auto focus, Smile detection, Burst mode, Panorama, Scenes 
  • Layar : 5.5 inci, Super AMOLED capacitive touchscreen 
  • Konektifitas: Bluetooth: 4.0, EDR, Wi-Fi, USB 2.0, HDMI: via microUSB, NFC, DLNA, Tethering, Computer sync, OTA sync 
  • Memory : 16/32/64 GB dan microSD 32 GB 
  • Fitur Lain : Radio FM, A-GPS, Google Play, Gmail, G Sensor, Audio/Video Player, Kalkulator, Kalender, Document Editor 
  • Notifikasi: Service lights, Music ringtones (MP3), Polyphonic ringtones, Vibration, Flight mode, Silent mode, Speakerphone 
  • Sensor: Accelerometer, Gyroscope, Compass, Barometer, Voice dialing, Voice commands, Voice recording 
  • Baterai : LI-Ion 3100 mAh 

Harga Samsung Galaxy Note II 
Harga Samsung Galaxy Note II pada masa preorder di Erafone adalah Rp. 5.299.000 dan harga normal sekitar Rp. 7.499.000. Pre order diberlakukan mulai tanggal 01-10 Oktober 2012 dan pada 12-21 Oktober 2012 pemesan sudah dapat membawa pulang Samsung Galaxy Note II