05 September 2011

Tips Membuat Mata Indah dari Mancanegara

Siapa sih yang tidak menginginkan mata indah bersinar cemerlang? Semua wanita berlomba-lomba untuk melakukan perawatan atau menggunakan produk kecantikan untuk mendapatkan mata idaman. Ada banyak cara untuk membuat mata terlihat cantik dan bersinar indah. Berikut adalah kumpulan tips-tips perawatan mata dari berbagai negara.

 Italia
Sudah menjadi tradisi remaja putri di Italia untuk mengoleskan castrol oil (minyak jarak) pada bulu mata untuk membuatnya lebih hitam, tebal, dan tidak mudah patah.

Spanyol
Para remaja putri di Spanyol punya acar unik untuk menghilangkan lingkaran hitam di bawah mata dengan menggunakan kentang. Ambil satu buah kentang dan potong dengan irisan yang sangat tipis. Setelah itu letakkan di mata selama 10 menit agar sari kentang dapat meresap sempurna.

Hawaii
Kantung mata karena kurang tidur? Para wanita di Hawaii punya solusinya. Celupkan kapas pada segelas susu yang dingin, dan letakkan pada kedua mata sambil berbaring terlentang. Diamkan selama 5 menit agar susu dapat meresap sempurna ke dalam kantung mata.

India
Kecantikan wanita India sudah terkenal di seluruh penjuru dunia. Mata besar dan bulu mata yang panjang dan lentik menjadi ciri khas mereka. Ingin memiliki mata seperti itu, berikut rahasia tradisi dari India. Juice campuran buah tomat dan lemon untuk membuat masker mata. Diamkan selama 30 menit, bersihkan dengan baby oil dan bilas dengan air dingin. Setelah itu pijat mata dengan minyak kelapa untuk menghilangkan kantung dan lingkaran hitam di bawah mata.

Indonesia
Bunga melati selain baunya harum dan cantik untuk rangkaian bunga, bunga kebanggaan wanita Indonesia ini ternyata juga bermanfaat untuk membuat mata terlihat lebih bercahaya. Rendamlah beberapa bunga melati dalam satu gelas air bersih dan diamkan semalaman. Gunakan air melati tersebut untuk mencuci mata. Lakukan secara rutin tiga kali seminggu untuk mendapatkan mata yang segar dan cemerlang. (Cosmo/miw)

Source: Cosmopolitan, Oktober 2010, halaman 135